Guna Menerima Saran Dan Kritikan, Bhabinkamtibmas Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat Bersama Warga

    Guna Menerima Saran Dan Kritikan, Bhabinkamtibmas Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat Bersama Warga

    Polres Karawang Polda Jabar - Kegiatan Jumat curhat, merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh jajaran Kepolisian sektor Rengasdengklok polres Karawang Polda Jabar bersama masyarakat

    Kegiatan jumat curhat merupakan program Quick Wins Presisi yang dilaksanakan setiap hari jumat. dengan tujuan mendengarkan secara langsung keluhan saran dan masukan dari masyarakat terkait pelayananan kepolisian khususnya dalam hal keamanan dan ketertiban

    Kali ini anggota bhabinkamtibmas polsek Rengasdengklok Brigpol Ghozali Rahman. melaksanakan kegiatan jumat curhat bersama warga masyarakat Dusun Warudoyong Desa Rengasdengklok selatan Kec.Rengasdengklok Kab.Karawang
    Jumat (27/12/24) Pukul.11.15 Wib

    Pada kesempatan tersebut, bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan kamtibmas serta untuk dapat menghindari segala bentuk perjudian

    Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain S.I.K., S.H., M.H melalui Kapolsek Rengasdengklok AKP H.Edi Karyadu S.H mengatakan, bahwa Program jumat curhat merupakan program Polri untuk lebih mendekatkan hubungan dengan masyarakat serta guna mendengarkan secara langsung keluhan dan masukan dari masyarakat.

    "Kegiatan jumat curhat merupakan program Quick wins presisi yang dilaksanakan setiap hari jumat oleh jajaran Polsek Rengasdengklok, melalui Jumat curhat selain dapat menambah kedekatan. masyarakat juga dapat menyampaikan secara langsung keluhan, saran dan masukan terkait dengan pelayanan kepolisian , " kata AKP Edi Karyadi S.H, Jumat (27/12/2024)

    Kapolsek menjelaskan, keluhan dan masukan yang disampaikan masyarakat. menjadi atensi khusus kepolisian untuk segera dilaporkan kepada pimpinan untuk ditindak lanjuti

     "Apapun yang disampaikan masyarakat tentunya menjadi perhatian buat kami khususnya Polsek Rengasdengklok. Saran dan keluhan masyarakat akan segera kami laporkan kepada pimpinan diatas untuk ditindak lanjuti." Ujarnya

    Ditambahkan Kapolsek, dengan adanya kegiatan Jumat curhat akan terjalin hubungan yang lebih baik lagi antara kepolisian dengan warga, sehingga segala betuk permasalahan dapat dicarikan solusi dan dapat segera di selesaikan bersama - sama

    "Saya berharap dengan adanya kegiatan jumat curhat ini dapat menambah kedekatan yang lebih erat lagi. sehingga segala bentuk permasalahan yang terjadi di masyarakat dapat segera di selesaikan secara bersama - sama. dengan demikian situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rengasdengklok tetap Aman dan kondusif , " tutupnya

    Polres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Tirtajaya ajak Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Batujaya bersama Gelar Kegiatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    PLT Kapolsek Tirtajaya Menghadiri Acara Peringatan Isra Mi'raj di Majelis Ta'lim Miftahul Khoir Desa Sumurlaban
    Bhabinkamtibmas Desa Pisangsambo Sambangi Tokoh Masyarakat Desa Pisangsambo
    Bhabinkamtibmas Polsek Klari Memberikan Sarana Kontak Kepada Warga Binaan Dalam Rangka Cooling System
    Polwan Sambangi Masyarakat di Bundaran Perumnas Desa Sukaluyu

    Ikuti Kami